Seperti yang suda kita ketahui, MX Linux tidak menggunakan SystemD, melainkan menggunakan sysvinit. Hal ini berpengaruh juga terhadap pengaktifan tools yang bekerja menyeluruh di sistemnya, misalnya DNSCrypt-proxy.
Alih-alih menggunakan systemctl
, MX Linux justru hanya menggunakan service
. Dan secara bawaan, file konfigurasi DNSCrypt harus kita ubah sedikit
supaya dapat berjalan di service
.
Download DNSCrypt-proxy
DNSCrypt-proxy2 sudah tersedia di repository Debian 10, sehingga kita bisa menginstallnya hanya dengan satu perintah sederhana ini :
sudo apt install dnscrypt-proxy
Konfigurasi DNSCrypt-proxy
Setelah selesai install, silakan pindah directory ke dnscrypt-proxy. Lalu edit file dnscrypt-proxy.toml
.
cd /etc/dnscrypt-proxy
sudo nano dnscrypt-proxy.toml
Isi bagian listen_address = []
menjadi listen_addresses = ['127.0.0.1:53', '[::1]:53']
.
Setelah itu simpan dengan menekan ctrl + x
.
Lalu, masih di direktori /etc/dnscrypt-proxy
, kita bisa install dnscrypt dengan konfigurasi yang baru kita edit.
sudo dnscrypt-proxy -service install
[2020-08-19 09:34:30] [WARNING] /var/cache/dnscrypt-proxy/public-resolvers.md: open /var/cache/dnscrypt-proxy/sf-2qmn7ru25se2qp4e.tmp: no such file or directory
[2020-08-19 09:34:30] [WARNING] /var/cache/dnscrypt-proxy/public-resolvers.md.minisig: open /var/cache/dnscrypt-proxy/sf-oj7ygp4kwnm7oyqu.tmp: no such file or directory
[2020-08-19 09:34:30] [NOTICE] Source [/var/cache/dnscrypt-proxy/public-resolvers.md] loaded
[2020-08-19 09:34:30] [NOTICE] dnscrypt-proxy 2.0.19
[2020-08-19 09:34:30] [NOTICE] Installed as a service. Use `-service start` to start
Jika muncul pesan error seperti [WARNING] /var/cache/dnscrypt-proxy/public-resolvers.md: open /var/cache/dnscrypt-proxy/sf-2qmn7ru25se2qp4e.tmp: no such file or directory
, itu berarti file dnscrypt-proxy belum dibuat.
Maka, kita bisa membuatnya dengan perintah :
sudo mkdir /var/cache/dnscrypt-proxy
Setelah itu, kita bisa start dnscryptnya.
sudo dnscrypt-proxy -service start
Konfigurasi Internet Adapter
Kita juga perlu mengubah konfigurasi IPv4nya, silakan ubah menjadi Automatic (Only addresses)
, lalu isikan DNS Server 127.0.0.1
.
Seperti screenshot di atas.
Langkah terakhir adalah kita restart service network-managernya.
sudo service network-manager restart
Buat autostart
Karena ini bukan systemctl
, maka kita harus mengaktifkannya secara manual untuk menjalankan DNSCrypt.
Tapi kita bisa mengakali hal ini dengan menambahkan script ke /etc/rc.local
.
# DNSCrypt
cd /etc/dnscrypt-proxy && dnscrypt-proxy -service start
Referensi
https://wiki.archlinux.org/index.php/Dnscrypt-proxy